Beri Kenyamanan kepada Pasien Anak, RSUD Gambiran Kediri Desain Ruangan Berkarakter Kartun dan Hewan

Bagi sebagian besar anakanak berkunjung ke rumah sakit masih menjadi sebuah pengalaman yang menakutkan. Meskipun hanya sekedar melakukan pemeriksaan biasa, apalagi harus menjalani perawatan dan pengobatan. Untuk memberikan kenyaman kepada pasien anak, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Gambiran Kota Kediri berinovasi dengan program ramah anak.

Sebuah konsep baru dihadirkan oleh rumah sakit milik Pemerintah Kota Kediri ini dengan mendesain ruang anak bernuansa kartun dan karakter hewan. Selain itu, juga tersedia berbagai fasilitas yang dilengkapi sentuhan interior suasana taman bermain. Sehingga, anakanak kini dapat menikmati kunjungan mereka dengan nyaman dan menyenangkan.

Kepala Ruang Galuh RSUD Gambiran Kota Kediri, Mariyati mengatakan, desain gambar dunia anak tersebut bertujuan untuk memberi kesan nyaman dan menyenangkan bagi pasien anak. “Dindingnya sudah digambar dengan dunia anak. Kalau di ruangan lain tidak. Di rumah sakit lain pun, mungkin juga tidak, katanya.

Bagian interior Ruang Galuh didesain dengan lukisan aneka warna. Lukisan tokohtokoh kartun yang lucu serta aneka karakter. Tiaptiap kamar di ruangan juga sama. Ada lukisan tokoh kartun Dora, Boots, SpongeBob, serta ikan nemo dan kera. Lukisan dengan tokoh kartunnya yang lucu itu memberikan terkesan mewah dan menciptakan pengalaman unik bagi anak saat datang ke RSUD.

Masih katanya, selain desain dunia anak, juga ada tempat bermain khusus bagi pasien anak. Letaknya diujung sebelah barat Ruang Galuh di lantai tiga RSUD. Tempat tersebut dilengkapi dengan fasilitas bermain. Mulai dari seluncuran, bola aneka warna hingga permainan tradisional dakon. Tempat itu sengaja diciptakan sebagai sarana refreshing bagi pasien anak, agar tidak bosan karena terus berada diatas tempat tidur.

“Kemudian di kita, ada namanya terapi bermain. Leadernya adalah perawat. Dia (pasien) nanti diberi media untuk menggambar. Kemudian ada puzzel dan terakir kali ada sebagai bentuk penghargaan terhadap karya mereka. Contohnya, kita kasih hadiah balon, bebernya. Hanya saja, kata Mariyati, selama pandemi Covid19 ini, tempat bermain tersebut ditutup sementara untuk mencegah penyebaran virus mematikan korona.

Ditambahkannya, pelayanan terhadap anak, jauh berbeda dengan pasien dewasa. Para perawat memberikan sentuhan khusus terhadap pasien anakanak. Tetapi orang tua, juga turut mendapatkan perhatian. “Untuk pasien anak, yang diedukasi adalah ibunya (orang tuanya). Kadang kita perlu, pertama itu agak keras, untuk merubah manset orang tua. Edukasi kepada orang tua lebih sulit, daripada kepada anaknya, tegasnya.

Desain dunia anak di Ruang Galuh RSUD Gambiran Kota Kediri ini sangat dirasakan oleh para pasien dan keluarganya. Seperti yang dirasakan oleh Malichatun Nafiah, Ketua Perhimpunan Orang Tua Penderita Thalasemia Indonesia (POPTI) Kediri. Menurutnya, dengan ruangan yang ramah anak, membuat pasien menjadi nyaman.

“Dengan ruangan seperti ini, anakanak bisa nyaman. Seperti, anakanak thalasemia, mereka bisa bermain bersama temantemannya. Bagi kami, itu sangat penting untuk mendukung kesembuhan mereka, ucapnya. Diakuinya, para pasien thalasemia memperoleh berbagai kemudahan layanan dari RSUD Gambiran, salah satunya ruangnya ramah anak.

Leave a Comment

Pemerintah Kota Kediri
LPSE Kota Kediri
Dinas Kesehatan kota Kediri
Aduan Warga Kota Kediri
E-Katalog LKPP
DPM-PTSP Kota Kediri
Dispendukcapil Kota Kediri
E-Perpus RSUD Gambiran Kota Kediri

Copyright © 2020 RSUD Gambiran Kota Kediri | All Rights Reserved

logo-rsud-gambiran